Senin, 01 Agustus 2016

Cara Membuat Halaman Privacy Policy

Cara Membuat Halaman Privacy Policy - Jika sebelumnya saya membahas tentang cara membuat halaman disclaimer, maka sekarang saya akan membahas tentang halaman privacy policy. Privacy Policy adalah halaman yang biasanya terpasang pada sebuah halaman web atau blog,fungsinya yakni sebagai pesan atau halaman yang ditujukan kepada visitor blog tentang bagaimana kita mengolah dan mendapatkan informasi dari mereka.Halaman ini juga merupakan halaman yang di syaratkan oleh google untuk dipasang dalam web maupun blog kita.Dengan ini kita dapat menjabarkan bahwa privacy policy merupakan halaman kebijakan yang dibuat oleh pemilik blog maupun website.Hal ini biasanya dilakukan untuk syarat dalam menekuni dunia internet.Dan ini merupakan syarat dan bukti bahwa kita serius dalam membangun sebuah blog maupun website.

Cara Membuat Halaman Privacy Policy

Cara Membuat Privacy Policy Secara Online

Halaman ini juga dapat memberikan informasi kepada pengunjung siapa pemilik blog atau web sebenarnya,agar mereka dapat menemukan pemilik web atau blog dengan mudah,dan juga masih banyak lagi fungsi dari halaman ini.Dengan adanya halaman ini nantinya akan mendapat nilai tambah yakni blog akan terlihat profesional.Bahkan Google Adsense dan situs iklan lain juga membutuhkan halaman ini agar dapat memperkuat peninjauan saat mendaftar iklan.

Perlu kita ketahui banyak sekali yang menanyakan perbedaan disclaimer dan privacy policy,jangan salah arti walaupun terlihat sama namun kedua halaman ini memiliki perbedaan di antaranya adalah sebagai berikut :
  • Disclaimer ini merupakan perlindungan konten kalau misalnya konten sobat ada yang copy paste maka sobat dapat mengajukan dan melaporkannya.
  • Privacy Policy menyangkut kebijakan dan keamanan privaci pengunjung menggunakan blog atau web kita
Untuk cara membuatnya sobat dapat mengikuti langkah-langkah sebagai berikut :

Pertama sobat dapat membuka Privacy Policy Online
Setelah terbuka maka sobat akan melihat halaman seperti dibawah ini.
halaman awal privacy policy online

Ini adalah halaman beranda awal dari privacy policy dan halaman ini adalah halaman dimana sobat dapat mengisi formulir untuk membuat privacy policy.Oke lanjut

Isi formulir diatas seperti ini

formulir privacy policy online

Keterangan :

  • Your site title pakai saja nama web sobat
  • Your site Url pakai alamat web sobat
  • Contact Link gunakan halaman contact yang berada diweb sobat kalau belum sobat dapat mempelajari cara membuat contact us
  • Yang lainya samakan kemudian pilih generate html
  • Selesai tinggal pasang di web/blog sobat

Hasil Akhir dari generate privacy policy

hasil akhir privacy policy online

Untuk cara memasangnya sobat copy semua kodenya dengan ctrl+a kemudian masuk ke Dashboard blog sobat,laman kemudian laman baru,kemudian pastekan pada form html,Untuk jelasnya lihat gambar

proses pemasangan privacy policy online

jika sudah maka tekan publikasikan,Selamat Mencoba

Demikian artikel yang dapat saya bagikan pada hari ini semoga bermanfaat bagi kita semua,kurang lebihnya saya mohon maaf.Jika bermanfaat jangan lupa bagikan ya,jangan bosan-bosan mampir ke blogku yang sederhana ini.Terima kasih telah membaca artikel tentang Cara Membuat Halaman Privacy Policy

Cara Membuat Halaman Privacy Policy Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown

6 komentar:

Berkomentarlah yang baik dan jangan meletakan link dalam bentuk apapun,karena akan percuma otomatis akan masuk ke spam.Terima Kasih